Senin, 14 Februari 2011

Kumpulan Do'a Dalam Al-Ma'tsurat

Bismillah...

Ya Allah... Hari ini Aku ingin memohon kepada Mu sembari memanjatkan do'a, kabulkanlah Ya Allah...

* Ya Allah... Kami bersore hari dan bersore hari pula kerajaan milik Allah. Segala puji bagi Allah, tiada sekutu baginya, tiada Tuhan melainkan Dia dan kepada-Nya tempat kembali.

* Kami bersore hari di atas fitrah Islam, di atas kalimat ikhlas, di atas agama Nabi kami; Muhammad SAW, dan di atas millah (agama) bapak kami; Ibrahim yang hanif. Dan ia bukan termasuk golongan orang-orang musyrik.

* Ya Allah, sesungguhnya aku bersore hari dari-Mu dalam kenikmatan, kesehatan dan perlindungan. Maka sempurnakanlah bagiku kenikmatan, kesehatan dan perlindungan-MU di dunia dan akhirat.

* Ya Allah, segala kenikmatan yang bersore hari (terjadi) bersamaku atau bersama salah seorang dari makhluk-Mu, adalah dari-Mu semata; tiada sekutu bagi-Mu. Maka bagi-Mu segala puji dan bagi-Mu rasa syukur.

* Ya Rabbi, bagi-Mu segala puji sebagaimana seyogyanya bagi kemuliaan wajah-Mu dan keagungan kekuasaan-Mu.

* Aku rela Allah sebagai Tuhan, Islam sebagai agama dan Muhammad sebagai Nabi dan Rasul.

* Maha Suci Allah dengan memuji-Nya, sejumlah makhluk-Nya, seberat 'Arsy-Nya dan sebanyak tinta (bagi) kalimat-Nya.

* Dengan nama Allah, yang bersama nama-Nya tidak ada membahayakan sesuatu pun yang ada di bumi dan langit. Dan Dia Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.

* Ya Allah, sesungguhnya kami berlindung kepada-Mu dari menyekutukan-Mu dengan sesuatu yang kami ketahui, dan kami mohon ampun kepada-Mu untuk segala sesuatu yang tidak kami ketahui.

* Aku berlindung dengan kalimat Allah Yang Maha Sempurna, dari kejahatan (makhluk) yang diciptakan.

* Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari kegelisahan dan kesedihan, dari kelemahan dan kemalasan, dari sifat pengecut dan bakhil, dari beban hutang dan kesewenang-wenangan/dominasi orang lain.

* Ya Allah, sehatkanlah badanku, ya Allah sehatkanlah pendengaranku, ya Allah sehatkanlah penglihatanku.

* Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari kekufuran dan kefakiran; ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari adzab kubur. Tiada Tuhan kecuali Engkau.

* Ya Allah, Engkaulah Tuhanku, tiada Tuhan kecuali Engkau. Engkau ciptakan aku dan aku hamba-Mu. Aku berada di atas janji-Mu, semampuku. Aku berlindung kepada-Mu dari kejelekan perbuatanku. Aku mengakui banyaknya nikmat-Mu (yang Engkau anugerahkan) kepadaku dan aku mengakui dosa-dosaku, maka ampunilah aku. Karena sesungguhnya tiada yang dapat mengampuni segala dosa-dosa kecuali Engkau.

* Aku mohon ampun kepada Allah, yang tiada Tuhan kecuali Dia, Yang Maha Hidup, kekal dan senantiasa mengurus (makhluk-Nya) dan kepada-Nya aku bertaubat.

* Ya Allah, berikanlah shalawat kepada Muhammad dan keluarga Muhammad, sebagaimana telah Engkau berikan kepada Ibrahim dan keluarga Ibrahim. Berikanlah barakah kepada Muhammad dan keluarga Muhammad, sebagaimana telah Engkau berikan kepada Ibrahim dan keluarga Ibrahim, di alam ini. Sesungguhnya Engkaulah Yang Maha Terpuji lagi Maha Mulia.

* Maha Suci Allah, segala puji bagi Allah, tiada Tuhan melainkan Allah dan Allah Maha Besar.

* Tiada Tuhan melainkan Allah semata, tiada sekutu bagi-Nya, bagi-Nya kerajaan dan bagi-Nya segala puji, dan Dia berkuasa atas segala sesuatu.

* Maha Suci Engkau, Ya Allah, dan dengan memuji-Mu, aku bersaksi, bahwa tiada Tuhan melainkan Engkau, aku mohon ampun dan bertaubat kepada-Mu.

* Katakanlah: "Ya Allah yang memiliki kerajaan, Engkau berikan kerajaan kepada orang yang Engkau kehendaki dan Engkau cabut kerajaan dari orang yang Engkau kehendaki. Engkau muliakan orang yang Engkau kehendaki dan Engkau hinakan orang yang Engkau kehendaki. Di tangan Engkau-lah segala kebajikan. Sesungguhnya Engkau Maha Kuasa atas segala sesuatu. Engkau masukkan malam ke dalam siang dan Engkau masukkan siang ke dalam malam. Engkau keluarkan yang hidup dari yang mati dan Engkau keluarkan yang mati dari siapa yang hidup. Dan Engkau beri rezeki kepada siapa saja yang Engkau kehendaki tanpa hisab". (QS. Ali Imran [3]: 26-27)

* Ya Allah, sesungguhnya ini adalah saat menjelang malam-Mu dan akhir dari siang-Mu, maka ampunilah aku.

Keterangan:

* Jika do'a ini dibaca pada pagi hari maka kata-kata "Sore hari" yang terdapat dalam do'a ini diganti dengan kata-kata "Pagi hari".

*****

Ya Allah... Dengarkanlah ketulusan do'aku ini, hanya kepada-Mu tempatku memohon, maka kabulkanlah do'aku, Aamiiin Ya Rabbal'alamiin...

Subhanallah...
Walhamdulillah...
Walaa illaaha illallaah...
Wallahu akbar...

HAMASAH...
SEMANGAT...


Bukittinggi, 14/2/2011.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar